TEKNOLOGI DUNIAKU
Motor yang dipakai setiap hari pasti mengalami pengeseran fungsi atau setelannya berubah. Entah karena sudah mengalami keausan pada onderdil tertentu sehingga perlu dilakukan tune up/ setel ulang. Pada artikel kali ini, saya akan membagikan waktu yang tepat bagi anda untuk melakukan tune up pada motor kesayangan anda. Silahkan dibaca dibawah ini
Waktu yang tepat untuk melakukan tune up pada motor anda adalah :
1. Sesuai dengan standar pabrik
Sesuai anjuran dari pabrik, setiap mencapai 2.000Km, motor harus ditune up kembali supaya lebih enak dan nyaman ketika dikendarai. Lebih bagus lagi jika setiap anda melakukan tune up, gantgi juga oli motor anda.
2. Suara mesin kasar
Suara mesin kasar biasanya berasal dari setelan klep yang sudah kendur, rantai keteng yang sudah mulai aus dan kendur, serta oli mesin yang sudah jelek atau terlalu encer.
3. Motor tidak mau stasioner/ langsam
Ini terjadi akibat karburator motor anda yang kotor dan setelannya sudah berubah, bisa juga karena letikan busi yang sudah jelek.
4. Mesin brebet saat putaran menengah dan putaran atas
Ini juga terjadi akibat karburator yang kotor dan busi yang jelek
5. Konsumsi BBM yang boros dan keluar asap hitam dari knalpot.
Karena filter udara kotor sehingga mengakibatkan suplai udara ke ruang bahan bakar menjadi tidak lancar. Akibatnya campuran antara udara dan bensin menjadi tidak tepat sehingga menyebabkan banyak bensin yang terbuang melalui knalpot dan berwarna hitam.
6. Tarikan berat
Setelah klep yang mulai agak rapat akibat memuai, ditarikan awal motor akan lebih berat dan lambat, tetapi putaran atas kencang. Tetapi kebalikannya bila klep longgar/ kendur, tarikan awal lebih enteng dan putaran diatas terasa agak berat.
7. Saat pagi susah hidup
Ini akibat karburator kotor, busi kotor dan setelan klep berubah.
8.Getaran mesin tinggi
Ini disebabkan setelan karburator tidak pas atau terlalu besar, setelan klep tidak pas dan baut mounting mulai kendur.
9.Oper gigi keras/susah
Lantaran setelan kopling tidak pas/berubah, pengoperan gigi terasa lebih keras
Demikianlah artikel mengenai waktu yang tepat untuk melakukan tune up pada motor anda, semoga artikel ini bermanfaat bagi anda. Terima kasih.
Baca juga : Kunci Keberhasilan Perubahan